Kado Paling Dibutuhkan Ibu Melahirkan dan Bayi Baru Lahir

Untuk menemukan kado yang pas buat ibu melahirkan dan bayi baru lahir, pahami dulu situasi yang akan ia hadapi. Dengan begitu, kamu bisa pilih kado yang paling sesuai dengan kebutuhannya.

Jadi ibu baru adalah momen yang mengubah hidup seorang perempuan secara drastis. Dari mulai kebiasaan hidup sampai suasana hati, semuanya akan berubah secara tiba-tiba dan (beberapa) bahkan permanen. Apa aja sih yang dialami ibu baru, dan bagaimana kado yang kita berikan bisa membantunya?

Kurang Tidur

Dulu ia bisa tidur kapan pun dan bangun jam berapa pun sesuai kebutuhannya sendiri, kini ia harus menyesuaikan dengan kebutuhan orang lain, alias si bayi mungil. Apalagi bayi baru lahir harus disusui maksimal 3 jam sekali, itu artinya ibu baru akan sangat kekurangan waktu tidur. Apa akibatnya? Dari mata panda, tubuh yang lelah, sampai mood yang kacau akan menjadi imbas dari pola tidur yang berantakan.

Badan Sakit-sakit

Melahirkan, baik secara normal atau sesar, akan berdampak hebat pada tubuh ibu. Apalagi kini ia harus menyesuaikan dengan kondisi badan yang baru. Belum lagi ia harus menyusui dengan posisi yang seringkali kurang nyaman, menggendong bayi, memandikan, dan melakukan aktivitas lain. Walaupun tidak berat, tapi aktivitas-aktivitas tersebut sangat mempengaruhi otot-otot si ibu baru, dan membuat seluruh badannya nyeri dan pegal.

Baca Juga:

Stres!

Ada hormon-hormon yang akan dirilis tubuh selama masa pascamelahirkan, dan mereka akan memberikan pengaruh yang besar pada suasana hati ibu baru. Makanya, banyak ibu baru yang sering linglung, moody, mudah tersinggung, mudah menangis, dan banyak lagi. Apa lagi dengan tuntutan peran yang baru dan perasaan nggak pede dengan perubahan tubuhnya, semua akan membuat new mom sangat stres!

Bingung Memahami Bayi

Bayi yang baru keluar dari tubuh ibu adalah orang asing baginya, sehingga dia butuh waktu untuk mengenal anaknya sendiri. Apalagi bayi belum bisa berbicara, membuat ibu sering sekali mengalami miskomunikasi dengan bayinya. Ini bisa menyebabkan bayi menjadi rewel, apalagi kalo bayi tersebut mengalami kolik yang menyebabkan ia menangis berjam-jam tanpa henti. Ini bikin ibu mau ikutan menangis berjam-jam juga, lho.

Berikan Kado yang Mendukung Well-being Ibu Baru

Meskipun kamu tergiur untuk membelikan baju-baju lucu, peralatan bayi, dan perintilan lain untuk ibu yang pasti terpakai, tapi percayalah, nggak ada yang lebih dibutuhkan ibu selain merasa sejahtera dan bahagia dalam menjalani peran barunya. Dengan berbagai kondisi di atas, sudah tentu ibu akan mengalami roller-coaster emosi dan fisik yang membuatnya kaget, bahkan kalau tidak ditangani dengan baik bisa berujung baby blues.

Oleh karena itu, Peek.Me Naturals punya rekomendasi kado untuk ibu baru melahirkan yang akan mendukungnya menjadi orang tua yang happy, healthy, dan worthy.

NEW MOM HAMPERS for HAPPY, HEALTHY, WORTHY MOMS

New Mom Hampers berisi produk-produk aromaterapi yang berizin edar BPOM untuk ibu dan bayi. Ini isi New Mom Hampers yang bisa kamu pilih sesuai paketnya:

  • Hello Sunshine dan Mellow Free untuk meregulasi cemas dan stres yang dialami ibu
  • Smooth Operator, Shea Stick, dan I Wake Up Like This untuk mengatasi ketidakpedean dengan perubahan fisiknya
  • Dreamland Ticket untuk membantunya mendapatkan tidur berkualitas meskipun singkat
  • The Ahh Oil untuk membantu pegal-pegal dan sakit badan
  • Peek-A-Boo untuk menenangkan bayi, melancarkan fungsi pencernaan, dan mengatasi kolik

Kado untuk ibu baru melahirkan dan bayi baru lahir ini pasti akan membantu keduanya melalui masa-masa paling transformatif ini secara lebih sejahtera. Percaya deh! Untuk membeli New Mom Hampers, silakan ke halaman ini ya.

 

Leave a comment

All comments are moderated before being published

Shop now

WE TAKE CARE OF YOU

Day and Night

Big and Small

Inside and Out