4 Cara Alami untuk Usir Serangga di Rumah

4 Cara Alami untuk Usir Serangga di Rumah

Selain mengganggu, keberadaan serangga membandel juga dapat membahayakan kesehatan manusia. Gunakan empat cara alami ini untuk mengusirnya dari rumah.

Keberadaan serangga membandel di dalam rumah sering kali membuat kita merasa risih dan terganggu. Selain mengganggu, keberadaan serangga-serangga tersebut juga dapat membahayakan kesehatan manusia. Beberapa jenis serangga dapat menyebarkan berbagai penyakit berbahaya, seperti demam berdarah, gatal-gatal, hingga tifus.

Untuk mengusir serangga dari rumah, kebanyakan dari kita akan memilih untuk menggunakan obat pembasmi serangga atau insektisida. Walaupun dapat membasmi serangga secara cepat, rupanya penggunaan insektisida dalam frekuensi sering tidaklah direkomendasikan. Menurut situs Nature, penggunaan insektisida dapat meningkatkan risiko keracunan hingga kerusakan sistem saraf pada tubuh lho!

Meskipun demikian, Peek.Me Friends tidak perlu khawatir karena mengusir serangga membandel juga bisa dilakukan dengan cara yang alami dan aman. Inilah empat cara alami untuk mengusir serangga di rumah yang bisa kamu coba.

Baca juga: Lebih Hemat dengan Menerapkan Gaya Hidup Eco-Friendly

Selain mengganggu, keberadaan serangga membandel juga dapat membahayakan kesehatan manusia. Gunakan empat cara alami ini untuk mengusirnya dari rumah.

1. Usir semut dengan irisan mentimun

Meskipun memiliki cita rasa yang menyegarkan, rupanya mentimun memiliki rasa dan aroma yang tidak disukai oleh semut. Untuk mengusir gerombolan semut dengan menggunakan mentimun, cukup iris mentimun dan letakkan pada tempat-tempat yang sering dilewati oleh semut. Irisan mentimun juga dapat mengusir serangga lainnya seperti kecoak.

2. Basmi nyamuk dengan batang serai

Nyamuk, serangga yang satu ini memanglah musuh bagi sejuta umat. Selain dapat mengeluarkan suara bising yang mengganggu, gigitan nyamuk juga dapat menyebabkan gatal dan berbagai penyakit berbahaya seperti demam berdarah dan malaria. Untuk membasmi nyamuk di rumah, Peek.Me Friends bisa meletakkan beberapa batang serai di tempat-tempat tertentu. Batang serai akan mengeluarkan aroma khas yang tidak disukai oleh nyamuk dan serangga lainnya.

3. Singkirkan lalat dengan daun mint

Daun mint memiliki cita rasa yang menyegarkan dan disukai oleh banyak orang, namun lalat sangat membencinya. Kamu bisa menggunakan daun mint untuk mengusir lalat yang beterbangan di dalam rumah. Cukup letakkan beberapa helai daun mint di tempat-tempat tertentu, dan lalat pun enggan untuk kembali.

4. Basmi serangga membandel dengan irisan bawang putih

Selain dapat menambah aroma pada masakan, bawang putih juga bisa kita manfaatkan sebagai pembasmi serangga alami lho! Irisan bawang putih dapat membasmi beberapa jenis serangga membandel seperti kecoak, semut, dan nyamuk.

Selain dengan empat bahan alami di atas, Peek.Me Friends juga bisa membasmi serangga membandel di rumah dengan menggunakan bahan alami lainnya seperti cengkih dan daun salam. Peek.Me Friends juga bisa menggunakan daun rosemary, cabai rawit, dan kulit lemon untuk mengusir serangga seperti ngengat, kecoak, dan kutu.

Supaya dirimu lebih terlindungi dari gigitan serangga, Peek.Me Friends juga bisa menggunakan Outdoor Saver Stick dari Peek.Me! Outdoor Saver Stick adalah lotion stick pengusir serangga tanpa alkohol yang lembut di kulit, tidak mengiritasi, dan tidak mengandung DEET. Terbuat dari bahan-bahan yang aman dan 100 persen alami, Outdoor Saver Stick aman digunakan oleh anak di atas 2 tahun dan ibu menyusui.  

Sumber:

Earth Easy

#HidupMenyeluruh #ArahKebaikan

Leave a comment

All comments are moderated before being published

Shop now

WE TAKE CARE OF YOU

Day and Night

Big and Small

Inside and Out