Mengenal Eksim Kering: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Mengenal Eksim Kering: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Eksim kering merupakan salah satu gangguan pada kulit yang lazim ditandai dengan kulit kering dan gatal. Yuk kenali gejala, penyebab, dan cara mengatasi eksim kering!

Peek.Me Friends, apakah kamu pernah mendengar istilah eksim kering? Eksim kering atau eksim atopik (dermatitis atopik) merupakan kondisi gangguan kulit yang lazim terjadi pada anak-anak maupun orang dewasa. Kondisi ini umumnya ditandai dengan kulit yang kering, munculnya ruam merah, serta rasa gatal.

Melansir dari situs Cleveland Clinic, eksim kering umumnya terjadi di beberapa bagian tubuh seperti tangan, kaki, pergelangan kaki, juga pergelangan tangan. Tidak hanya itu, beberapa bagian tubuh lainnya seperti leher, wajah, hingga kulit kepala juga dapat terserang kondisi yang satu ini. Rasa gatal yang disebabkan oleh eksim kering tentu saja dapat membuat penderitanya merasa tidak nyaman sepanjang hari. 

Baca juga: Kulit Kering karena Cuaca Panas? Atasi dengan Cara Alami Ini

Gejala Eksim Kering

Selain ditandai dengan kulit yang kering, ruam merah, dan rasa gatal, eksim kering juga memiliki beberapa gejala khas. Gejala yang umumnya dialami oleh penderita eksim kering adalah:

  • Kulit terasa kasar, tebal, kering, dan terkadang bersisik.
  • Gatal yang sangat mengganggu, terutama pada saat malam hari dan kondisi cuaca dingin.
  • Muncul ruam merah dan peradangan pada kulit.
  • Jika tergaruk, kulit akan mengeluarkan cairan bening dan berpotensi menjadi luka atau infeksi.

Perlu Peek.Me Friends ingat, terdapat juga beberapa kondisi kulit lain yang gejalanya mirip dengan gejala eksim kering seperti psoriasis dan infeksi jamur. Maka dari itu, diperlukan konsultasi lebih lanjut dengan dokter spesialis kulit untuk mengetahui apakah gatal yang terjadi merupakan eksim kering atau bukan. 

Penyebab Eksim Kering

Menurut informasi yang diperoleh dari situs kesehatan Alodokter, penyebab pasti dari eksim kering hingga saat ini masih belum diketahui. Namun, beberapa studi telah menemukan bahwa seseorang dengan riwayat penyakit asma dan rhinitis alergi memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terserang eksim kering. Studi lain juga menemukan bahwa kondisi eksim kering dapat dipicu oleh stres tinggi. 

Terjadinya eksim kering juga bisa disebabkan oleh beberapa faktor eksternal, seperti kebiasaan mandi terlalu lama, cuaca kering dan dingin, serta penggunaan sabun yang berbahan detergen. Beberapa jenis kain seperti kain sintetis atau wol juga dapat memicu terjadinya eksim kering.

Cara Mengatasi Eksim Kering 

Untuk mengatasi rasa gatal yang disebabkan oleh eksim kering, ada beberapa cara yang bisa Peek.Me Friends coba. Inilah di antaranya:

  • Jangan mandi dengan air panas dan terlalu lama! Kebiasaan berlama-lama mandi dengan air bersuhu panas dapat merusak kondisi kulit. Mandilah dengan air hangat dan usahakan untuk mandi selama 5 hingga 10 menit saja.
  • Hindari menggaruk area tubuh yang gatal. Menggaruk area yang terkena eksim kering dapat menyebabkan luka dan infeksi. Jika terasa gatal, cukup tepuk-tepuk permukaan kulit dengan lembut atau kompres kulit dengan air dingin.
  • Gunakan Dermarest dari Peek.Me.Untuk mengatasi rasa gatal yang disebabkan oleh eksim kering, kamu juga bisa menggunakan Dermarest dari Peek.Me lho! Dermarest adalah campuran minyak atsiri alami yang diformulasi khusus oleh aromaterapis bersertifikasi internasional untuk membantu mengurangi gejala eksim dan psoriasis. Bebas kimia dan 100 persen alami, Dermarest aman digunakan oleh anak di atas 2 tahun, ibu hami, dan ibu menyusui.
  • Kenali dan jauhi faktor pemicu eksim kering. Jika Peek.Me Friends tahu faktor pemicu eksim kering yang terjadi, sebaiknya hindari dan jauhi hal tersebut. 
          Jika kondisi eksim kering tidak kunjung membaik, jangan ragu untuk segera mengunjungi dokter terdekat ya, Peek.Me Friends!

            Sumber:

            Cleveland Clinic

            Alodokter

            #HidupMenyeluruh #ArahKebaikan

            Leave a comment

            All comments are moderated before being published

            Shop now

            WE TAKE CARE OF YOU

            Day and Night

            Big and Small

            Inside and Out